Rembuk Pendidikan Kaltim Menuju Indonesia Emas 2045
KLIKSAMARINDA – Pemerintah secara berkelanjutan melakukan berbagai macam perbaikan dan peningkatan mutu Pendidikan di Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Salah satunya, dengan menggelar ‘Rembuk Pendidikan Provinsi Kaltim Tahun 2023’.
Kegiatan selama dua hari mulai 27-28 Oktober 2023 di Hotel Novotel jalan Brigjen Ery Suparjan, Balikpapan ini mengangkat tema ‘Pendidikan untuk Aklerasi Transfortasi Peradapan Masyarakat Kaltim Menuju Indonesia Emas 2045’.
Tujuan Rembuk Pendidikan ini, kata Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kaltim Muhammad Kurniawan, tidak hanya menjadi wadah bagi sebagian pemangku pendidikan. Kegiatan ini juga menjadi sarana untuk merumuskan berbagai macam isu strategi bersama serta menyatukan visi misi dalam mencapai Indonesia Emas tahun 2045.
“Dengan adanya kegiatan ini, kita hanya ingin mempercepat perkembangan pendidikan dan kebudayaan di Kaltim. Selain itu, juga untuk memperkuat kerja sama antara pemerintah dan masyarakat dalam bidang pendidikan serta kebudayaan,” ujar Muhammad Kurniawan.
Kegiatan Rembuk Pendidikan ini didasari oleh berbagai regulasi, termasuk Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan, UU No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional.
Kemudian, juga berdasarkan oleh UU No. 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah, dan PP No. 38 Tahun 2007 tentang Pembagian Urusan Pemerintahan antara Pemerintah, Pemerintahan Daerah Provinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota.
Hasil yang diharapkan dari kegiatan Rembuk Pendidikan ini adalah pengembangan rencana aksi konkret untuk membangun jaringan kerja yang kuat. Lalu, juga mendorong kerja sama konstruktif dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di seluruh Provinsi Kaltim.
“Hari ini ada sebanyak 140 peserta yang hadir, dan partisipasi aktif sekitar 70-80 orang. Saya harap semua peserta bisa ikut terlibat dalam peningkatan mutu pendidikan di Kaltim,” harapnya.
Pj Gubernur Provinsi Kaltim, Akmal Malik, turut membuka acara ini melalui zoom meeting. Ia pun memberikan apresiasi terhadap pelaksanaan Rembuk Pendidikan ini.
Menurutnya, kegiatan ini akan menjadi langkah penting dalam mencapai cita-cita Indonesia Emas 2045. (Dya)