DPRD Samarinda

Deni Hakim Anwar Minta Peran UKS Maksimal Tangani Kesehatan dan Keselamatan di Sekolah

KLIKSAMARINDA – Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar, menyambut baik program Pemerintah Kota Samarinda melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dalan menerapkan Unit Kesehatan Sekolah (UKS) Paripurna di setiap satuan pendidikan di Kota Samarinda.

Menurut Deni Hakim Anwar, pengembangan UKS di wilayah sekolah mampu memberikan jaminan kesehatan dan keselamatan kepada para peserta didik.

Kegiatan itu terintegrasi dengan Puskesmas dan rumah sakit umum daerah serta mampu membangun karakter perilaku hidup bersih dan sehat kepada siswa.

Deni Hakim Anwar juga menjelaskan, dengan adanya UKS standar yang ada di sekolah dapat menciptakan lingkungan sekolah yang sehat, bersih, nyaman, dan menyenangkan bagi pelajar.

“Dengan adanya UKS sesuai standar ini sebagai penanganan awal siswa kita yang sakit kemudian dirujuk ke lembaga kesehatan yang lebih tinggi nantinya,” ujar Deni Hakim Anwar, Senin 14 November 2022.

Deni Hakim Anwar menambahkan, peran Pemkot Samarinda adalah terus melakukan peningkatan kapasitas aparatur pelaksana UKS paripurna tersebut.

Peran Pemkot Samarinda itu bertujuan agar sekolah sebagai lembaga pendidikan mampu menghasilkan sikap, kepribadian dan kebiasaan yang baik bagi pelajar.

“Ya, kiranya Disdikbud Samarinda bisa melakukan pengawasan guna pelaksanaan UKS Standar Ini bisa optimal. Lebih lanjut sekolah terus melakukan pengembangan guna peningkatan kualitas UKS,” ujar Deni Hakim Anwar.

Deni Hakim Anwar juga berharap UKS benar-benar sebagai pusat aktivitas kesehatan yang syarat akan pendidikan dan pelayanan kesehatan, perilaku hidup bersih dan sehat serta mampu meningkatkan kesejahteraan dan kesehatan peserta didik.

“Pelaksanaan UKS Standar tersebut harus optimal dan dimaksimalkan pada setiap satuan pendidikan. Jangan sampai UKS tersebut kembali hanya menjadi tempat istirahat dan bersantai para siswa,” ujar Deni Hakim Anwar. (Pia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
error: Maaf Konten Diproteksi oleh Sistem !! Sila hubungi redaksi melalui email kliksamarinda.@gmail.com
DMCA.com Protection Status