DPRD Kaltim

Sosbang di Loa Kulu Baharuddin Demmu Sampaikan Nilai-Nilai Menjaga Keutuhan Bangsa

KLIKSAMARINDA – Sosialisasi Wawasan Kebangsaan tengah berlangsung oleh jajaran legislator dari DPRD Kaltim. Tak terkecuali oleh Ketua Komisi I DPRD Kaltim, Baharuddin Demmu.

Pada Sabtu 21 Januari 2023, Baharuddin Demmu melangsungkan Sosialisasi Wawasan Kebangsaan di Desa Ponoragan, Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar).

Hadir dalam kegiatan tersebut, puluhan warga, Kepala Desa Ponoran, Ketua RT, perangkat desa, hingga tokoh masyarakat di desa tersebut.

“Masyarakat setempat antusias mengikuti sosialisasi tersebut. Saya mengapresiasi semangat masyarakat Desa Ponoragan dalam menyimak materi dari narasumber,” ujar Baharuddin Demmu.

Baharuddin Demmu yang merupakan legislator Kaltim dari Dapil Kukar ini menerangkan bahwa sosialisasi wawasan kebangsaan ini merupakan bentuk ikhtiar jajaran DPRD Kaltim untuk memberikan pemahaman yang lebih mendalam tentang nilai-nilai kebangsaan.

Hadir sebagai pemateri dalam kegiatan tersebut dua akademisi Unmul, yaitu Dr. Haris Retno Susmiyati, S.H.,MH dan Prof. Dr. Esti Handayani Hardi, S.Pi., M.Si dipandu moderator Sri Hartini, SE.

Ada empat materi yang disampaikan dalam kesempatan tersebut yang berkaitan dengan empat pilar kebangsaan. Antara lain, Undang-Undang Dasar 1945, Bhinneka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baharuddin Demmu menyatakan empat pilar kebangsaan itu merupakan konsensus kebangsaan: Pancasila.

Baharuddin Demmu berharap agar masyarakat Ponoragan dapat memahami empat pilar kebangsaan yang merupakan konsensus nasional tersebut.

“Ini merupakan salah satu bentuk usaha kita agar selalu bersama masyarakat sekaligus memberikan pemahaman tentang nilai-nilai kebangsaan demi keutuhan bangsa,” ujar ujar Politikus Partai Amanat Nasional ini.

Baharuddin Demmu juga mengharapkan masyarakat dapat menerapkan nilai-nilai kebangsaan itu dalam kehidupan keseharian. Umumnya sebagai warga negara Indonesia dan khususnya sebagai warga Desa Ponoragan.

“Pentingnya rakyat memahami wawasan kebangsaan dengan baik dan benar. Mulai dari Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika dan NKRI. Yang semua itu merupakan 4 pilar kebangsaan. Setiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam upaya pembelaan negara. Nah, kita semua wajib menjaga keutuhan bangsa ini dengan landasan 4 pilar itu,” ujar Baharuddin Demmu.

Dalam pertemuan bersama warga Ponoragan itu, Baharuddin Demmu juga menerima sejumlah aspirasi warga. Khususnya aspirasi mengenai pemberian bantuan dari Pemprov Kaltim. (Adv/DPRDKaltim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status