Biznet Akan Investasi di Samarinda
KLIKSAMARINDA – Biznet berencana untuk berinvestasi dalam jaringan internet di Kota Samarinda, Ibu Kota Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Rencana tersebut dipresentasikan di hadapan pejabat teras Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda, Rabu 25 November 2020.
Sekretaris Daerah Kota Samarinda Sugeng Chairuddin yang didampingi Asisten II Nina Endang Rahayu, Kadiskominfo Aji Syarif Hidayatullah beserta beberapa OPD terkait seperti Diskominfo, Bappeda, PUPR, DLH, BPTPSP, Bagian Infrastruktur di ruang rapat utama Balaikota menyambut Tim baik Biznet yang dipimpin Donnie Firmayandi
Menurut Sugeng Chairuddim, pada dasarnya Pemkot Samarinda mendukung dengan keberadaan teknologi yang semakin maju karena dari RPJP Kota Samarinda sudah jelas Samarinda ingin jadi yang terdepan di Provinsi Kaltim dengan basis Kota Metropolitan. Artinya harus disupport dengan teknologi modern. Oleh karena itu kami sangat terbuka dengan rencana Biznet untuk berinvestasi di Kota Samarinda. Yang penting nanti arahnya ke mana dulu pembangunan ini,” ujar Sugeng Chairuddin.
Ditambahkan pula Pemkot Samarinda sangat menyambut baik paparan ini dan secara teknis akan dibahas lagi lebih terperinci dengan OPD terkait lainnya. Menurut Sugeng Chairuddin, rencana Biznet berinvestasi ini bisa membawa hikmah karena kami akan lebik tahu mana yang baik dan terbaik dari aplikasi yang mendukung teknologi.
“Ini, kan baru perkenalan, nanti apa yang mau ditawarkan itu tidak harus serta merta karena juga memerlukan pendanaan yang harus dibiayai disana. Tidak bisa serta merta diterima karena ada proses perencanaan,” ujar Sugeng Chairuddin.
Sugeng Chairuddin menyarakan agar Biznet tidak menggunakan tiang saat membangun jaringan. Rencana itu harus tertuang dalam masterplan.
“Kalau bisa memang tidak memakai tiang, karena akan jadi masalah lagi dengan keindahan kota. Kita menginginkan tata kota Samarinda kedepannya tanpa tiang-tiang itu supaya hilang karena kami ingin membuat kota baru atau Ibukota Baru. Kalau masalah perizinan di Kota Samarinda tidak akan dipersulit, saya jamin akan menyambut dengan tangan terbuka asalkan persyaratan yang diamanatkan oleh Undang Undang telah terpenuhi semua,” ujar Sugeng Chairuddin.
Kadiskominfo Samarinda, Aji Syarif Hidayatullah menyatakan, banyak jaringan internet di Samarinda semakin memperkaya jaringan, karena semakin memudahkan masyarakat berinteraksi di tengah modernisasi global. Keberadaan internet saat ini sudah menjadi kebutuhan masyarakat sehari-hari selain itu jaringan telekomunikasi juga menunjang kegiatan anak sekolah di masa Pandemi Covid-19.
“Perlu dilihat juga bahwa topografi Samarinda sangat beda dengan kota lainnya. Selain berbukit-bukit juga dibelah dengan sungai besar itu menjadi tantangan tersendiri bagi Biznet nanti,” ujar Aji Syarif Hidayatullah. (*)