Pemprov Kaltim Persiapkan Sambut Presiden Jokowi

KLIKSAMARINDA – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Timur (Kaltim) telah mempersiapkan penyambutan atas kedatangan Presiden RI Joko Widodo atau Jokowi ke Kaltim. Rencananya, Presiden Jokowi akan datang pada Rabu, 22 Juni 2022.
Menurut Plt Asisten Pemerintahan Setda Prov Kaltim, Deni Sutrisno, Hingga Selasa 21 Juni 2022, tidak ada perubahan jadwal kedatangan Presiden.
Deni Sutrisno menjelaskan, kepastian kedatangan Presiden Jokowi ke Kaltim hasi dari rapat pada Senin 20 Juni 2022, dengan Sekretaris Militer Presiden Paskampres dan jajaran Protokol Istana.
“Jadi dijadwalkan Presiden RI tanggal 22 Juni landing di Balikpapan menuju lokasi persemaian. Kemudian setelah di persemaian, lanjut melihat progres bendungan Sepaku Semoy. Setelah dari Sepaku-Semoy akan ke Titik Nol IKN,” ujar Deni Sutrisno saat ditemui di Kantor Gubernur Kaltim Selasa, 21 Juni 2022.
Deni Sutrisnno melanjutkan, Presiden juga akan melakukan kunjungan ke Samarinda untuk menghadiri Kongres Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) di Plenary Hall GOR Sempaja.
Presiden akan didampingi Gubernur Kaltim, Pangdam VI Mulawarman, maupun Kapolda Kaltim.
“Setelah selesai, lanjut ke Bandara APT Pranoto dan kembali ke Jakarta,” ujar Deni Sutrisno.
Hingga saat ini, Pemprov Kaltim telah melakukan tahapan persiapan untuk menyambut kedatangan Presiden RI.
“Tahapannya sudah kita lakukan. Hanya perubahan seperti jam. Tidak ada perubahan jauh karena harus sore itu juga kembali ke Jakarta,” ujar Deni Sutrisno.
Deni Sutrisno menerangkan, kedatangan Presiden Jokowi ke Kaltim menjadi suatu kehormatan bagi Kalimantan Timur. Pasalnya, Presiden Jokowi sebelumnya telah berkunjungi ke Kaltim beberapa kali.
Karena itu, untuk persiapan kedatangan Presiden pun sudah dilakukan dengan matang.
“Jadi kita persiapan sebagaimana biasa karena presiden bukan satu kali ini saja datang ke Kaltim dan itu suatu kehormatan bagi kita Kaltim di kunjungi beberapa kali oleh Presiden,” ujar Deni Sutrisno. (Pia)