HM Aswin Ganti Zairin Zain Sebagai Ketua Bapor Korpri Kaltim

KLIKSAMARINDA – Musyawarah Daerah (Musda) Badan Pembina Olahraga (Bapor) Korpri Provinsi Kaltim menetapkan Kepala Bappeda Kaltim, HM Aswin menjadi Ketua Bapor Korpri Kaltim periode 2021-2026. HM Aswin menggantikan Ketua Bapor Korpri Kaltim periode sebelumnya, yaitu Zairin Zain, yang telah selesai masa tugasnya.
Musda Bapor Korpri Kaltim ini berlangsung di Ballroom Selyca Mulia Hotel, Jalan Bhayangkara, Samarinda, Sabtu, 03 April 2021. Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim HM Sa’bani menghadiri sekaligus membuka Musda tersebut.
Musda kali ini bertema “Bapor Korpri Kaltim Siap Mempertahankan Prestasi Emas pada Pekan Olahraga Nasional Korpri”.
Ketua Sidang Musda Bapor Korpri Agus Hari Kesuma menyatakan, keputusan diambil setelah sebelumnya melalui proses sidang komisi dan penyampaian pandangan calon ketua oleh masing-masing perwakilan Bapor Korpri kabupaten dan kota serta Korpri unit OPD lingkup Pemprov Kaltim.
Musda diikuti Ketua dan Sekretaris Bapor Korpri kabupaten dan kota secara langsung serta menyampaikan hak suaranya. Rapat ini menerapkan protokol kesehatan dilaksanakan satu hari untuk penyusunan Pengurus Bapor Korpri Kaltim periode 2021-2026.
“Atas penunjukkan dan keputusan peserta Musda Bapor Korpri ini, HM Aswin yang juga Ketua Bidang Olahraga, Kesenian dan Kerohanian DP Korpri Kaltim menyatakan kesiapan dirinya memimpin Bapor Korpri Kaltim periode 2021-2026,” ujar Agus Hari Kesuma.
Musda dihadiri Ketua KONI Kaltim Zuhdi Yahya, Ketua Bapor Korpri Kaltim periode 2016-2021 H Zairin Zain, dan jajaran Dewan Pengurus Korpri Kaltim, Ketua Korpri unit OPD lingkup Pemprov Kaltim, diikuti seluruh Ketua DP Korpri dan Bapor Korpri Kabupaten/Kota se Kaltim.
Selaku Ketua Dewan Pengurus Korpri Kaltim, Sabani menyambut baik atas Musda Bapor Korpri, seiring berakhirnya masa kepengurusan periode 2016-2021.
“Kami sangat mengapresiasi Pak Zairin Zain yang sudah memimpin Bapor Korpri Kaltim, hingga berprestasi di ajang nasional para aparatur negara di berbagai even,” ujar Sa’bani.
Bagi Sa’bani, olahraga sangat penting bagi PNS untuk kesehatan dan kebugaran. Namun saat ini, lanjutnya, tidak sedikit PNS yang mampu berprestasi di bidang olahraga, termasuk PNS di lingkup Pemprov Kaltim dan kabupaten/kota.
“Jadi bisa dipikirkan PNS jadi atlet, bukan saja selama ini atlet jadi PNS. Nah, Bapor Korpri, saya rasa bisa mendorong semangat ini,” ujar Sabani.
HM Aswin menyatakan, dirinya siap melaksanakan hasil keputusan Musda dan perintah pimpinan. Dirinya tetap meminta jajaran pengurus Korpri Kaltim bersama kabupaten dan kota mendukungnya dalam mengemban tugas-tugas organisasi.
“Terimakasih atas dukungannya, dan semoga kita bisa mewujudkan olahraga Korpri semakin meningkat dan meraih prestasi terbaik untuk Kaltim,” ujar Aswin via telepon selulernya yang diperdengarkan kepada peserta Musda melalui pengeras suara di dalam ruang sidang Musda Bapor Korpri.
Penetapan HM Aswin sebagai Ketua Bapor Korpri Kaltim periode 2021-2026, berarti sah menggantikan kepengurusan Dr H Zairin Zain yang berakhir pada periode 2016-2021. (*)