FokusProvinsi Kaltim

Gubernur Kaltim Terima Suntikan Vaksin Covid-19

KLIKSAMARINDAGubernur Kalimantan Timur (Kaltim), Isran Noor, menerima vaksin Covid-19, Kamis 25 Februari 2021. Gubernur Isran Noor termasuk penerima suntikan vaksin Covid-19 Tahap II bagi pejabat negara, lansia, dan pelayan publik di Kaltim.

Selain Gubernur, Isran Noor, vaksin diikuti Ketua TP PKK Kaltim Hj Norbaiti Isran Noor dan Wakil Ketua TP PKK, Erni Makmur Hadi Mulyadi.

Tak hanya itu, Rektor Universitas Mulawarman Prof Masjaya dan istri yaitu Kepala Dinas Kesehatan Kaltim, dr. Padilah Mante Runa turut serta dalam vaksinasi ini.

Turut menerima vaksin, anggota DPD RI Dapil Kaltim Zainal Arifin dan istri, anggota DPD RI Dapil Kaltara Marthin Billa dan istri, serta Asisten Administrasi Umum Setda Prov Kaltim Fathul Halim, serta sejumlah dokter pada RSUD AW Sjahranie Samarinda.

Gubernur Isran Noor meyakinkan masyarakat untuk mengikuti program vaksinasi Covid-19 untuk pencegahan penularan virus corona yang mewabah di hampir seluruh negara di dunia, tidak terkecuali di Indonesia dan Kalimantan Timur.

Kepala Biro Humas Setda Prov Kaltim, Syafranuddin menyampaikan permohonan maaf kalau kegiatan vaksinasi terhadap Gubernur dan istri, serta pejabat lainnya tidak memberitahu terlebih dulu. Karena sesuai SOP Vaksinasi Covid 19 yang digelar dalam ruangan tertutup.

Menurut Syafranuddin, penyuntikan vaksin Covid 19 bagi Lansia ini dilakukan dengan protokol kesehatan (Prokes) Covid 19 ketat. Syafranuddin membenarkan, mereka yang diperkenankan berada dalam ruangan tidak boleh lebih 25 orang.

”Suasana vaksinasi berjalan santai, bahkan cepat karena semua peserta ketika menjalani pemeriksaan awal tidak ditemukan hal yang dapat menunda pemberian vaksin,” ujar Syafranuddin melalui rilis. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status