DPRD Kaltim Dorong Percepatan Pengesahan Ranperda Pengarusutamaan Gender
KLIKSAMARINDA – Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim Puji Setyowati mendorong partisipasi perempuan dalam pembangunan dan politik di Kalimantan Timur (Kaltim). Menurut Puji Setyowati, dengan keterlibatan yang optimal, perempuan bisa memberikan kontribusi nyata bagi kemajuan daerah.
Karena itu, pihaknya terus berupaya agar rancangan peraturan daerah atau Ranperda inisiatif Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur tentang perubahan Perda Nomor 2 Tahun 2016 tentang Pengarusutamaan Gender segera selesai.
Saat ini, Ranperda pengarusutamaan gender telah memasuki tahap laporan akhir di Komisi IV DPRD Kaltim. Hal itu disampaikan Puji Setyowati, pada Rabu 8 November 2023.
Menurut Puji Setyowati, Komisi IV DPRD Kaltim telah melakukan berbagai kegiatan terhadap Ranperda ini. Antara lain, mulai dari rapat internal, rapat dengar pendapat (RDP) dengan OPD, konsultasi ke Kemneterian Dalam Negeri (Kemendagri), hingga FGD dengan berbagai pihak.
Puji Setyowati menyampaikan bahwa pembahasan Ranperda kini memasuki tahap pelaporan akhir.
Puji menegaskan Komisi IV akan terus mendukung Perda yang dapat dijadikan pedoman dan kebijakan dalam melaksanakan strategi pengarusutamaan gender di Kalimantan Timur. Percepatan perubahan Perda ini diharapkan dapat mendorong pemerintah mencapai kesetaraan dan keadilan gender.
“Kita wujudkan melalui kebijakan dan program yang dimulai dari perencanaan, penyusunan, pelaksanaan, hingga monitoring dan evaluasi,” ujar Puji Setyowti dalam Rapat Paripurna ke-40 Masa Sidang III Tahun 2023, 8 November 2023.
Dengan dukungan penuh DPRD Kaltim, diharapkan Ranperda Pengarusutamaan Gender segera rampung dan disahkan. Hal ini akan mendorong terciptanya kesetaraan gender di berbagai bidang kehidupan di Kalimantan Timur.
Politikus Demokrat itu menyatakan upaya percepatan perubahan Perda yang dilaksanakan Komisi IV diharapkan mampu mendorong strategi pemerintah untuk dapat mencapai kesetaraan dan keadilan gender dalam aspek kehidupan manusia di Bumi Etam. (Dya/Adv/DPRDKaltim)