News

Kabar Duka Awang Faroek Ishak Meninggal Dunia di RS Kanujoso Balikpapan

KLIKSAMARINDA – Mantan Gubernur Kaltim, Awang Faroek Ishak, dikabarkan meninggal dunia.

Tokoh nasional asal Kaltim ini menghembuskan napas terakhirnya di RSUD Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan, Minggu malam, 22 Desember 2024, sekitar pukul 21.00 WITA.

Informasi yang menjadi kabar duka bagi publik Kaltim ini disampaikan pihak keluarga melalui WhatsApp grup.

“Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Telah meninggal dunia Bapak H. Awang Faroek Ishak di RSUD Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan pada hari Ahad, 22 Desember 2024, pukul 21.00 WITA,” demikian keterangan pihak keluarga dalam pengumuman tersebut.

Awang Faroek Ishak yang lahir pada 31 Juli 1948 di Tenggarong, Kutai Kartanegara (Kukar), merupakan salah satu tokoh penting dalam perkembangan Kalimantan Timur.

Sebelum menjabat sebagai Gubernur pada 2008 hingga 2018, Awang Faroek dikenal sebagai Bupati Kutai Timur selama dua periode (1999-2003) dan pernah duduk di kursi DPR RI.

Selama masa pemerintahannya, ia dikenal sebagai figur yang berfokus pada pembangunan infrastruktur, pendidikan, serta pengembangan ekonomi daerah, termasuk mendorong percepatan pembangunan Kawasan Ekonomi Khusus Maloy Batuta Trans Kalimantan (MBTK).

Sebagai gubernur, Awang Faroek juga sangat peduli terhadap keberlanjutan sumber daya alam di Kaltim dan berkomitmen untuk menjaga keseimbangan antara pembangunan dan pelestarian lingkungan.

Banyak kebijakan yang ia buat bertujuan untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta memperkuat perekonomian daerah yang sangat bergantung pada sektor tambang dan energi.

Rencananya, jenazah Awang Faroek akan dimakamkan di Tenggarong, Kutai Kartanegara, pada Senin, 23 Desember 2024. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status