FokusNews

KPU Siapkan Data Bagi Program Vaksinasi Covid

KLIKSAMARINDA – Jajaran Komisi Pemilihan Umum atau KPU menggelar Rapat Kerja Data Pemilih Dalam Rangka Mendukung Program Vaksinasi Covid-19. Rapat berlangung Jumat 29 Januari 2021 secara daring. Rapat ini dihadiri anggota KPU Provinsi dari seluruh Indonesia bagian Divisi Data dan Informasi serta Admin Sidalih Provinsi seluruh Indonesia.

Rapat kerja dibuka oleh Plt. Ketua KPU RI, Ilham Saputra, anggota KPU RI Arif Budiman, Viryan Azis, serta Sumariyandono selaku Kepala Pusat Data & Informasi Setjen KPU RI.

Pada rapat kerja tersebut, Plt Ketua KPU RI, Ilham Saputra menyatakan bahwa KPU memiliki data pemilih di 309 kabupaten kota karena baru saja menggelar Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak pada Desember 2020. Ilham Saputra berharap data pemilih terbaru bisa diberikan kepada Kemenkes, guna menyukseskan program vaksinasi Covid-19.

“Tentu saja data pemilih yang akan share dengan Kementerian Kesehatan dalam rangka mendukung program vaksinasi Covid-19 harus sesuai data yang valid,” kata dalam rapat kerja yang digelar secara daring, Jumat 29 Januari 2021.

Ilham Saputra meminta jajaran KPU daerah (KPUD) untuk segera mencocokkan data pemilih yang sesuai dengan usia vaksinasi dan melaporkan ke KPU pusat.

“Jadi sebetulnya hari ini sekaligus KPU RI untuk kita mencocokkan atau kemudian mengkonsolidasi data seluruh provinsi yang ada. Oleh karena kalau ada provinsi yang belum melaporkan hari ini dapat segera bisa melaporkan,” ujar Ilham Saputra.

Ilham Saputra menilai, penyuratan Kemenkes kepada KPU untuk menggunakan data pemilih adalah sebuah pencapaian, pengakuan lembaga lain jika penyelenggara Pemilu terbukti memiliki data yang valid.

“Karena ini Bapak-Ibu sekalian harus mengkonsolidasikan data kabupaten, kota, provinsi yang disampaikan kepada kami di nasional,” ujar Ilham Saputra.

Selain itu, Ilham juga menyinggung soal pendistribusian vaksin dengan menggunakan menggunakan metode logistik pemilu. Sebagai lembaga publik, KPU harus bisa membantu untuk kemudian agenda nasional ini salah satunya vaksin Covid-19.

Sebelumnya, Kementerian Kesehatan menyampaikan surat permohonan data pemilih kepada KPU untuk program vaksinasi. Kemenkes RI bersurat secara resmi perihal kerja sama bersama KPU RI untuk program Vaksinasi Covid-19 di seluruh Indonesia. Menteri Kesehatan (Menkes RI) Budi Gunadi Sadikin mengaku data Kemenkes yang tidak sesuai dengan fakta di lapangan.

Pemerintah telah mengakui Data Pemilih yang dimutakhiran oleh KPU merupakan data valid karena telah melalui verifikasi faktual pada tahapan Coklit, data itulah yang kemudian akan digunakan sebagai basis distribusi Vaksin Covid-19.

KPU dan Kemenkes akan membahas lebih lanjut terkait teknis pelaksanaan dalam rangka mendukung program Vaksinasi Covid-19 ini. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button
DMCA.com Protection Status