DPRD Samarinda Dorong Pemkot Tingkatkan Kualitas SDM Melalui Pendidikan

KLIKSAMARINDA – Wakil ketua Komisi IV DPRD Samarinda, Sani bin Husain mengatakan, Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda masih perlu meningkatkan kualitas sumber daya manusia atau SDM.
Sejauh ini, menurut Sani bin Husain, program-program Pemkot Samarinda pada dasarnya telah berjalan oleh instansi terkait.
Dalam hal ini, DPRD Samarinda, khususnya Komisi IV yang membidangi pendidikan, menjadi supporting sector untuk memacu instansi terkait agar memberikan kinerja lebih optimal.
“Kita tidak bersifat eksekutor. Yang bisa memprogram itu adalah eksekutif. Kita ini hanya sumbangsih pikiran, peraturan, dan pembahasan anggaran,” ujar Sani, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu 24 Agustus 2022.
Program-program peningkatan kualitas SDM tersebut sebagian besar dikelola instansi pendidikan. Termasuk di dalamnya program pembinaan guru.
Menurut Sani, program pembinaan guru merupakan bagian dari kinerja eksekutif. Pembinaan guru ini memiliki nilai strategis karen berkaitan dengan pembentukan karakter siswa agar kualitasnya terus meningkat.
Karena itu, Sani menekankan agar Pemkot Samarinda melalui instansi terkait untuk lebih mengutamakan pembangunan sumber daya manusia (SDM) daripada pembangunan fisik/gedung.
“Kita juga selalu menyampaikan bahwa pembangunan kemanusiaan lebih penting dari pembangunan fisik, karena bangunan bisa roboh. Tapi kalau SDM itu berkelanjutan,” ujar Sani menambahkan.
Selain itu, Sani bin Husain juga selalu mengimbau kepada Tim Anggaran Ppemerintah Daerah (TAPD) untuk memperhatikan kesejahteraan guru.
“Kami selalu menghimbau pada TAPD, bagaimana pembinaan hingga kesejahteraan ini ditingkatkan,” ujar Sani. (Pia/Adv)