Dispora Kaltim Kembangkan Kolaborasi Event Olahraga dan Pelatihan Kecakapan Hidup bagi Pemuda
KLIKSAMARINDA – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) menggelar rangkaian kegiatan untuk meningkatkan kualitas pemuda di Kabupaten Kutai Timur. Kegiatan tersebut adalah Pelatihan Kecakapan Hidup (Life Skill) dan Liga Pemuda yang berlangsung di Kecamatan Long Mesangat dan sekitarnya.
Kepala Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim, Rasman mengatakan bahwa Pelatihan Kecakapan Hidup dilaksanakan dalam dua tahap selama kurang lebih seminggu per tahapnya. Tahap pertama berlangsung pada 13-17 November 2023 di Kecamatan Long Mesangat dengan peserta 100 orang dari 12 desa.
Sementara tahap kedua akan digelar pada 19-25 November 2023 yang berpusat di Kecamatan Busang, Kutim. Pelatihan ini bertujuan memberikan bekal keterampilan hidup bagi pemuda desa agar bisa mandiri dan produktif secara ekonomi.
“Mengawali kegiatan Bidang Pengembangan Pemuda Dispora Kaltim dalam rangkaian Pelatihan Kecakapan Hidup atau Life Skill yang dilaksanakan di Kecamatan Long Mesangat Kabpaten Kutai Timur untuk tahap I tanggal 13-17 November 2023 yang diikuti perwakilan 12 Desa dari Kecamatan (Muara Ancalong, Long Mesangat) diikuti sebanyak 100 orang,” jelas Rasman.
“Sementara Tahap ke II dilaksanakan selama 5 hari sejak tanggal 19-25 November 2023 yang dipusatkan di Kecamatan Busang,” imbuhnya.
Selain itu, Dispora Kaltim juga mendukung penyelenggaraan Liga Pemuda Etam, yang terdiri dari cabang olahraga sepak bola dan bola voli. Kegiatan ini berlangsung pada 5-17 November 2023 dengan peserta dari 5 kecamatan di Kutim.
“Sebelum kegiatan Dispora Kaltim juga menghadiri Liga Pemuda Etam (Sepak Bola dan Bola Voli) dan Festival Kuliner Pemuda, kegiatan dilaksanakan sejak 5-17 November 2023 diikuti 19 peserta Liga Sepak Bola dan 16 peserta perwakilan Desa dari 5 Kecamatan (Muara Bengkal, Muara Ancalong, Long Mesangat, dan Busang),” papar Rasman.
Menurut Rasman, perpaduan kegiatan tersebut bisa menjadi pilot project bagi pemerintah daerah, baik provinsi maupun kabupaten/kota. Sebab, Liga Pemuda merupakan inisiatif dari tokoh pemuda setempat yang melibatkan organisasi karang taruna dan dilaksanakan bersamaan dengan pelatihan life skill.
“Perpaduan kegiatan dimaksud bisa menjadi pilot projek bagi Pemerintah Provinsi maupun Kab/Kota karena kegiatan Liga Pemuda merupakan inisiatif dari Tokoh Pemuda setempat dengan melibatkan Organisasi Karang Taruna berbarengan dengan Pelatihan Kecakapan Hidup,” tutur Rasman.
“Kita berharap akan lahir Pemuda Wirausaha yang memiliki daya saing dan Lahir atlet-atlet sepak bola dan bola voli dari Desa yang berprestasi dan perlu upaya kerjasama dengan Bumdes, Karang Taruna dan Pemerintah setempat,” imbuhnya.
Melalui program serupa di masa mendatang, Dispora Kaltim berupaya meningkatkan kualitas pemuda dan olahragawan yang berasal dari desa-desa di seluruh penjuru Kaltim. Mereka diharapkan bisa menjadi motor penggerak pembangunan desa melalui kegiatan ekonomi produktif dan prestasi di bidang olahraga.
Melalui beragam program pemberdayaan, Dispora Kaltim berupaya mewujudkan pemuda yang unggul dan berkontribusi untuk kemajuan daerah. Sinergi semua pihak sangat dibutuhkan untuk mewujudkan bonus demografi dengan pemuda yang unggul dan siap membangun Kaltim. (Adv/DisporaKaltim)