Pengurus PAN Samarinda Resmi Dilantik, Jasno Jadi Ketua
KLIKSAMARINDA – Ketua DPW PAN Kaltim, Sigit Wibowo, resmi melantik pengurus DPD PAN Kota Samarinda bersamaan dengan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PAN se-Kota Samarinda periode 2020-2025 di hotel Mercure, Selasa 12 Oktober 2021.
Andi Harun hadir bersama kepala Badan Kesbangpol, Sucipto Wasis. Dalam moment itu, Andi Harun bernostalgia karena pernah menjadi bagian sejarah berdirinya DPW PAN Kaltim.
Andi Harun tercatat pernah menjabat Ketua DPW PAN Kalimantan Timur periode 2001-2006. Kini, Andi Harun menjabat sebagai Ketua DPD Gerindra Kalimantan Timur.
Sebagai politisi, Andi Harun melihat potensi besar yang dimiliki PAN.
“Saya ucapkan selamat kepada ketua DPD, Jasno dilantik kembali dalam periode 2020-2025 mendatang, dan saya harap para kader DPD dan DPC PAN bisa bersinergi dengan Pemerintah dan masyarakat,” ujar Andi Harun.
Ketua DPD PAN Kota Samarinda, Jasno, menyatakan akan turut mendukung arah pembangunan Samarinda. Menurut Jasno, PAN siap bersama-sama mendukung program-program pembangunan dari pemerintah kota meski dalam arah dukungan politik sempat bersebrangan.
“Pemilihan sudah selesai. Kita ingin membantu mewujudkan Samarinda Kota Pusat Peradaban,” ujar Jasno.
DPD PAN Samarinda dalam waktu dekat juga akan menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I dengan mengundang seluruh Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) dari 10 Kecamatan di Samarinda. (*)