Markaca Harap Kepala Dinas PUPR Samarinda Yang Baru Perketat Pengawasan Proyek

KLIKSAMARINDA – Anggota Komisi III DPRD Samarinda, Markaca, menyampaikan harapan atas Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Samarinda yang baru, Desy Damayanti.
Menurut Markaca, sebagai Kepala Dinas yang baru dilantik pada Kamis 25 Agustus 2022 lalu, Desy Damayanti bisa memaksimalkan pengawasan pengerjaan proyek.
Markaca memiliki alasan terhadap harapannya tersebut. Satu di antaranya adalah peristiwa seperti runtuhnya trotoar di Jalan Kusuma Bangsa saat pembukaan acara Pawai Pembangunan pada 20 Agustus 2022 lalu.
Karena itu, Markaca mendorong agar Desy Damayanti
memaksimalkan pengawasan terhadap pengerjaan proyek infrastruktur yang sedang berlangsung di Samarinda.
“Pesan kami selaku Komisi III lebih memaksimalkan pengawasan pengerjaan proyek supaya menghasilkan mutu yang baik,” ujar Markaca saat ditemui di Kantor DPRD Samarinda, Jalan Basuki Rahmat, Senin 29 Agustus 2022.
Selain itu, Markaca juga mengatakan bahwa insiden tersebut terjadi karena kurang baiknya mutu trotoar dan kondisi trotoar. Menurutnya, trotoar itu sudah lama dibangun jauh sebelum Pemerintahan yang baru.
“Terjadi insiden kemarin bahwa mungkin karena mutu kurang baik. Juga karena kelamaan. Tapi yang jelas harapan saya kepada Bu Desy selaku Kepala Dinas PUPR yang sekarang harus fight ke depan mengimbangin kerja keras Wali Kota,” ujar Markaca.
Sehingga dana APBD digunakan untuk pembangunan yang sesuai dengan keinginan masyarakat atau dibutuhkan masyarakat.
Markaca berharap mutu pengawasannya lebih ditingkatkan lagi supaya kontraktor-kontraktor kerjanya maksimal sesuai standar proyek.
“Saya ingin agar pembangunan yang terdistribusi di lapangan itu bermanfaat dan tepat sasaran seperti apa yang diinginkan masyarakat,” ujar Markaca. (Pia/Adv)