News

Kapal LCT Karam di Sungai Mahakam Samarinda, 1 Orang Hilang

KLIKSAMARINDAInsiden Kapal Landing Craft Tank (LCT) Mulia Mandiri 07, pengangkut Crude Palm Oil (CPO) tenggelam di Sungai Mahakam, Sabtu pagi, 10 Aril 2021.

Insiden ini terjadi kawasan Simpang Pasir, Palaran, Samarinda, Kalimantan Timur.

Insiden tersebut terjadi sekitar pukul 05.00 WITA.

LCT berlayar dari arah Palaran, menuju dermaga Mangkupalas sekitar Jembatan Mahkota II. Namun, karena oleng, kapal kemudian tenggelam dengan cepat.

Menurut Kasie Ops Basarnas Kalimantan Timur, Octavianto, saat kecelakaan terjadi, di atas LCT terdapat 8 anak buah kapal atau ABK.

”Dari 8 orang ABK, 7 orang selamat. Satu orang dinyatakan hilang atau tenggelam atas nama Jufri, warga Simpang Palaran. Hingga kini, masih dinyatakan hlang,” ujar Octavianto, Sabtu petang.

Kapal LCT Mulia Mandiri 07 ini diduga mengangkut 120 ton minyak sawit dan tumpah ke sungai. Selain mengakibatkan isi LCT tumpah, sejumlah anak
buah kapal LCT ini juga turut tercebur ke Sungai Mahakam.

Kini, hingga Sabtu malam, satu ABK masih dalam pencarian SAR gabungan.

Dari keterangan ABK selamat yang ditemui Tim SAR, LCT tidak sedang bermuatan. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button
error: Maaf Konten Diproteksi oleh Sistem !! Sila hubungi redaksi melalui email kliksamarinda.@gmail.com
DMCA.com Protection Status