KLIKSAMARINDA – Perkembangan status zonasi kasus Covid-19 di Kalimantan Timur (Kaltim) menunjukkan arah positif. Setidaknya, hal tersebut terjadi di beberapa wilayah. Satu wilayah yang mengalami perkembangan positif status zonasi adalah Kabupaten Mahakam Ulu (Mahulu).
Dalam peta pantauan Covid-19 Kaltim per 15 Oktober 2020, wilayah Kabupaten termuda di Kaltim ini menunjukkan warna hijau. Status zonasi hijau ini hanya satu-satunya di Kaltim per 15 Oktober 2020. Status zonasi hijau tersebut mulai terlihat sejak Rabu 14 Oktober 2020.
Sebelumnya, Kabupaten Mahulu tercatat sebagai zona kuning kasus Covid-19. Zona kuning di Kabupaten Mahulu ini mulai tercatat 7 Agustus 2020 sejak adanya laporan 1 kasus konfirmasi positif Covid-19. Sebelumnya, Kabupaten Mahulu tercatat sebagai zona hijau terhitung mulai pandemi Covid-19 mulai merebak di Kaltim pada 19 Maret 2020 lalu.
Menurut Data kasus yang dirilis Tim Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kaltim per 15 Oktober 2020, total kasus sembuh di wilayah Mahulu mencapai 100 orang. Dari 19 orang kasus konfirmasi positif, 18 di antaranya mengalami kesembuhan dan 1 orang dilaporkan meninggal dunia.
Per 15 Oktober 2020 juga dilaporkan tak ada satu pun pasien yang menjalani perawatan.
Ada pun data perkembangan Covid-19 yang dirilis Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim untuk wilayah Mahulu adalah sebagai berikut:
“Kasus konfirmasi sebanyak 19 orang, kasus sembuh 3 orang dengan total sembuh 18 orang, kasus meninggal dunia 0 orang dengan total kasus meningga dunia 1 orang, dan kasus yang masih dirawat sebanyak 0 orang,” demikian rilis harian perkembangan kasus Covid-19 Kaltim yang dilaporkan Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kaltim, Andi Muhammad Ishak.
Untuk zonasi wilayah lainnya di Kaltim per 15 Okober 2020, tercatat Zona kuning terjadi di Penajam Paser Utara, dan Berau. Wilayah dengan zona oranye adalah Kuai Barat. Sementara selebihnya masih dalam status zona merah, yaitu Balikpapan, Samarinda, Kutai Timur, Kutai Kartanegara, Paser, dan Bontang. (*)