DKP3A Kaltim Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir Samarinda
KLIKSAMARINDA – Banjir yang melanda Kota Samarinda, Kalimantan Timur yang terjadi sejak pekan lalu, telah mulai surut. Namun, warga terdampak banjir masih belum stabil dalam melakukan aktivitasnya.
Karena itu, sebagai bentuk kepedulian, Dinas Kependudukan, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim turut membantu warga dengan menyalurkan bantuan untuk warga terdampak banjir. Bantuan tersebut diserahkan kepada warga di Jalan Kastela dan Jalan Terong Pipit, Bengkuring, Samarinda Utara, Sabtu 23 Oktober 2021 lalu.
Kepala Dinas KP3A Kaltim, Noryani Sorayalita mengatakan bantuan ini diinisiasi oleh pegawai-pegawai DKP3A Kaltim. Bantuan spesifik ini berupa vitamin, makanan siap saji, masker, pembalut, pakaian dalam, obat-obatan, diapers dan perlengkapan bayi.
“Ini dalam rangka DKP3A Peduli, karena perempuan dan anak kelompok rentan yang paling sering dihadapkan dalam situasi darurat yang menyebabkan mereka rentan ditelantarkan dan mengalami kekerasan,” ujar Noryani Sorayalita usai menyerahkan bantuan.
Noryani Sorayalita menegaskan pemenuhan kebutuhan spesifik sangat penting bukan hanya dilaksanakan saat pandemi. Namun dalam situasi darurat apapun untuk melindungi perempuan dan anak. (*)