
KLIKSAMARINDA – Upaya pencegahan terhadap penyebaran Covid-19 di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) mulai massif dilakukan pelbagai pihak. Antara lain, upaya tersebut adalah penyemprotan disinfektan di sejumlah tempat, khususnya yang berkaitan dengan sarana publik.
Seperti yang berlangsung Jumat sore, 20 Maret 2020. Sejumlah relawan dan Info Taruna Samarinda dibantu petugas kepolisian dan TNI melakukan penyemprotan di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 09 di Jalan Jelawat, Samarinda. Melalui penyemprotan ini, para relawan berharap fasilitas umum di kota Samarinda tidak menjadi tempat penularan Covid-19.
Koordinator Aksi Info Taruna Samarinda, Joko Kiswanto mengatakan kegiatan ini merupakan edukasi kepada masyarakat sekitar sekolah untuk tetap menjaga kesehatan.
Tim relawan juga melakukan penyemprotan disinfektan ke sejumlah perkantoran pemerintah yang melayani masyarakat, seperti di kantor Camat Samarinda Kota. Relawan menyemprot seluruh ruang pelayan pada bangunan berlantai 3 ini.
Tim relawan juga berharap agar aksi ini mendorong warga sekitar mau membersihkan rumah mereka masing-masing dan mau ikut terlibat dalam pencegahan Covid-19 (Coronavirus Disease)
“Kegiatan ini bertujuan mengedukasi masyarakat, khususnya warga Samarinda, untuk tidak khawatir dengan virus corona dan tidak perlu panik tapi tetap waspada. Jaga kesehatan kemudian jangan lupa berperilaku hidup bersih dan sehat,” ujar Joko.
Sekretaris Kecamatan Samarinda Kota, Fahmi Mujakir menyatakan jika penyemprotan ini menjadi bagian dari usaha dalam rangka menanggulangi penyakit bencana wabah corona.
“Harapan kita ini bagian dari ikhtiar kita harus berdoa supaya Samarinda tetap aman dan kita selalu diberikan kesehatan. Yang disemprot ruangan dari lantai dasar sampai ruang bagian pelayanan sampai lantai 3,” ujar Fahmi. (Jie)