Wali Kota Samarinda Apresiasi Hasil Pelatihan Kewirausahaan Warga Binaan Lapas Narkotika
KLIKSAMARINDA – Wali Kota Samarinda, Andi Harun, mengunjungi Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda pada Rabu 7 Februari 2024, kemarin. Dalam kunjungan tersebut, Wali Kota Andi Harun memberikan apresiasi tinggi atas hasil pelatihan kewirausahaan bagi warga binaan di Lapas Narkotika Samarinda.
Menurut Wali Kota Andi Harun, hasil pelatihan kewirausahaan warga binaan Lapas Narkotika Samarinda tidak hanya berkualitas tinggi, tetapi juga memiliki nilai jual yang menarik.
Pelatihan mencakup beragam bidang seperti pembuatan pakaian, aksesoris, kerajinan, hingga pemanfaatan limbah.
“Saya sangat kagum dengan pembinaan yang dilakukan di Lapas Narkotika. Produk yang dihasilkan dari pelatihan kewirausahaan ini tidak kalah dengan yang dijual di mall,” ujar Wali Kota Andi Harun usai meninjau langsung hasil pelatihan, Rabu 7 Februari 2024.
Wali Kota Andi Harun juga mengunjungi ruang pelatihan kewirausahaan dan melihat secara langsung proses kreativitas warga binaan. Mereka membuat beragam produk seperti jaket, rompi, kacamata, hingga kerajinan tangan dari limbah/barang bekas.
“Saya bahkan mendapatkan rompi dan kacamata sebagai hadiah dari warga binaan. Orang tidak akan bisa membedakan apakah itu produk Lapas atau dibeli di mall,” ujar Wali Kota Andi Harun.
Wali Kota Samarinda itu juga sudah memesan lapak atau stand khusus untuk memamerkan produk-produk warga binaan Lapas Narkotika dalam ajang Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) Kota Samarinda mendatang.
“Saya sudah meng-endorse produk ini karena kualitasnya sangat bagus,” imbuhnya.
Menurut Wali Kota Andi Harun, kegiatan produktif warga binaan Lapas Narkotika patut diapresiasi. Mereka adalah bagian dari masyarakat umum yang kini tengah menjalani proses pembinaan atas kesalahan di masa lalu.
“Mereka adalah individu yang pernah tersesat dan melakukan kesalahan. Namun, yang hebat adalah mereka yang bangkit, sadar, dan berusaha memperbaiki kualitas hidup,” ucap Andi Harun.
Ia berharap, setelah menjalani masa hukuman, para warga binaan bisa kembali ke masyarakat dengan membawa bekal positif. Mereka diharapkan mampu memperbaiki hubungan dengan Tuhan serta mengembangkan keterampilan yang diperoleh untuk memberi manfaat bagi masyarakat.
“Kita berharap mereka dapat memberikan kontribusi yang berarti dalam kehidupan sosial bermasyarakat,” tutup Andi Harun.
Melalui program pembinaan yang tepat sasaran ini, Lapas Narkotika Samarinda terbukti mampu mencetak warga binaan yang kreatif dan produktif. Hal ini terlihat dari beragam produk berkualitas buatan mereka, bahkan layak dijual di pasaran.
Kunjungan Wali Kota Samarinda ke Lapas Narkotika dan apresiasinya atas hasil pelatihan menjadi bukti nyata kepedulian pemerintah daerah dalam upaya rehabilitasi warga binaan. Dukungan seperti ini penting untuk memotivasi warga binaan agar bangkit memperbaiki diri dan kembali ke masyarakat dengan bekal positif. (Pia/Adv/PemkotSamarinda)