FokusNews

Update Covid-19 Kaltim, Kasus Harian Naik Kembali

KLIKSAMARINDA – Sempat mengalami penurunan pada Senin, 8 Februari 2021, berada di kisaran angka 300 kasus, kenaikan jumlah kasus terpapar virus corona di Benua Etam kembali melonjak. Pada 9 Februari 2021, kasus konfirmasi Covid-19 Kalimantan Timur bertambah 550 kasus, sehingga total terkonfirmasi positif 46.456 kasus.

Satgas Covid-19 Kaltim menyatakan, penambahan tertinggi berasal dari Kutai Kartanegara sebanyak 123 kasus, disusul Balikpapan (98), Samarinda (87), Kutai Timur (83), Bontang (69), Berau (63), Paser (15), Kutai Barat dan Penajam Paser Utara sama-sama 6 kasus, sedangkan Mahakam Ulu nol kasus.

Pasien sembuh total 37.035 kasus (tambah 506 kasus). Terbanyak dari Balikpapan 163 kasus dan Bontang 100 kasus, Kutai Kartanegara (56), Berau (48), Paser (47), Samarinda (42), Kutai Timur (32), Penajam Paser Utara (14), Mahakam Ulu (3) dan Kutai Barat (1).

Sementara pasien meninggal 1.109 orang (bertambah 9 kasus) dan masih dirawat 8.312 kasus, sedangkan masih dalam proses 735 kasus.

Terhadap peningkatan kasus ini, Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Kalimantan Timur, Andi Muhammad Ishak kembali mengingatkan masyarakat agar lebih waspada dan meningkatkan penerapan protokol kesehatan.

“Kesadaran itu lebih penting. Bagàimana kesadaran taat menjalankan protokol kesehatan dalam beraktifitas sehari-hari,” ujar Andi Muhammad Ishak.

Menurut Andi Muhammad Ishak, selama masyarakat mau dan disiplin memakai masker, menjaga jarak, membiasakan cuci tangan sebelum dan setelah beraktifitas, ditambah, membatasi interaksi (berkumpul orang banyak) dan membatasi mobilitas (mengurangi aktifitas keluar rumah), maka kemungkinan tertular sangat minim.

“Pemerintah terus berupaya melindungi dan menjaga keselamatan warganya. Nah, selayaknya warga pun ikut menjaga keselamatan diri dan keluarganya,” harap Andi Muhammad Ishak.

Update perkembangan Covid-19 Kaltim, Selasa per 9 Februari 202, suspek total 211.996 kasus (tambah1.402 kasus), discarded/suspek negatif 164.777 kasus (tambah 595 kasus), probable 28 kasus. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status