September 2021, Penumpang Pesawat Domestik Kaltim Naik 70,52%

KLIKSAMARINDA – Jumlah penumpang angkutan udara domestik yang diberangkatan pada September 2021 sebanyak 82.905 orang. Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kaltim, Anggoro Dwitjahyono, menyatakan, kenaikan itu 70,52 persen dibanding Agustus 2021.
“Jumlah penumpang udara domestik terbesar melalui Bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan di Balikpapan yang mencapai 62.558 orang atau 75,46 persen dari total penumpang domestik, diikuti Bandara APT Pranoto di Samarinda sebanyak 12.393 orang atau 14,95 persen,” ujar Anggoro Dwitjahyono, Senin 1 November 2021.
Anggoro Dwitjahyono menambahkan, jumlah penumpang tujuan luar negeri (internasional) yang diberangkatkan selama September 2021 tidak ada. Jumlah penumpang angkutan laut dalam negeri yang diberangkatkan pada September 2021 tercatat 20.295 orang atau naik 20,83 persen dibanding Agustus 2021.
“Dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya, jumlah penumpang pesawat Kaltim pada September 2021 mengalami peningkatan sebesar 5,19%. September 2020, jumlah penumpang pesawat kedatangan domestik di provinsi itu mencapai 78,82 ribu orang,” ujar Anggoro Dwitjahyono.
Pada September 2021, BPS Kaltim mencatat tidak ada penumpang pesawat kedatangan internasional ke Kaltim. Sementara, pada bulan sebelumnya terdapat 120 penumpang kedatangan internasional.
Penurunan jumlah penumpang terjadi pada transportasi angkutan laut. Penumpang kapal laut tujuan ke Kaltim sebesar 20,3 ribu orang pada September 2021, turun 20,83% dari bulan sebelumnya yang sebesar 16,8 ribu orang.
Sementara jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, jumlah penumpang kapal laut ke Kaltim meningkat 38,38%. Jumlah penumpang laut ke wilayah ini pada September 2020 sebesar 14,67 ribu orang. (*)