Politik

PPP Kaltim Targetkan Kursi di DPR RI

KLIKSAMARINDA – Dewan Pimpinan Wilayah Partai Persatuan Pembangunan (DPW PPP) Kalimantan Timur ingin bisa mengembalikan kejayaan di DPR RI.

Ketua DPW PPP Kaltim, Rusman Yakub, menyatakan, pihaknya siap meraih satu kursi pada Pemilu 2024 mendatang. Sebelumnya, PPP Kaltim mampu meraih 1 kursi di DPR RI.

Pada pemilu 2014 mereka memiliki satu kursi untuk DPR RI. Namun saat Pemilu 2019, PPP Kaltim gagal meraih kursi.

Rusman Yaqub tetap optimis dengan target tersebut meski sejauh ini PPP Kaltim alami kemunduran.

“Kami optimis di DPR RI merebut satu kursi dari PPP,” ujar Rusman Yaqub saat ditemuin di Kantor DPW PPP kaltim, Jalan Ir H. Juanda Samarinda, Sabtu 23 Juli 2022 lalu.

Saat ini, PPP Kaltim hanya memiliki 4 kursi dari 6 dapil yang ada. Masih terjadi kekosongan pada 2 dapil yaitu di Kutai Barat-Mahakam Ulu dan Penajam Paser Utara-Paser.

“Harapan kami paling tidak PPU-Paser bisa dapat dan ditambah 1 dari dapil Bontang-Kutai Timur-Berau atau dapil Samarinda,” ujar Rusman Yaqub.

PPP Kaltim menargetkan ada peningkatan pada kursi DPRD di Provinsi Kalimantan Timur maupun kabupaten kota.

Terkhusus di Provinsi, PPP mematok target bisa mendapatkan perwakilan di seluruh daerah pemilihan (dapil) yang ada, yakni 6 kursi.

“Jadi paling tidak minimal setiap dapil ada perwakilan kami,” ujar Rusman Yaqub. (Pia)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button
DMCA.com Protection Status