Arus Balik Lebaran 2023 dari Pelabuhan Samarinda ke Sulawesi Tak Sepadat Tahun Lalu
KLIKSAMARINDA – Seorang penumpang KM Prince Soya tujuan Samarinda-Parepare di Pelabuhan Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) terpaksa menggunakan kursi roda. Penumpang yang merupakan warga Kabupaten Soppeng, Sulawesi Selatan ini tetap menaiki kapal bersama kerabatnya dengan diantar petugas kepolisian.
Meski dengan kondisi kurang sehat penumpang tersebut memutuskan memasuki tetap pulang karena ditunggu kerabat yang ada acara di kampung halaman.
Petugas kepolisian Samarinda pun sigap mengantarkan dan mencarikan tempat bagi penumpang lansia tersebut di atas KM Prince Soya.
Penumpang tersebut merupakan satu di antara ribuan penumpang yang menaiki KM Price Soya di pelabuhan Samarinda saat arus balik Lebaran 2023, Minggu 30 April 2023.
Berdasarkan data dari KSOP Samarinda, hingga Minggu, 30 April 2023, sedikitnya 6000 penumpang sudah meninggalkan kota Samarinda melalui pelabuhan Samarinda.
Jumlah penumpang yang membludak membuat kapal dengan kapasitas 1.800 orang itu terliha penuh. Padahal saat ini kapal membawa 1.400 penumpang ke Pelabuhan di Sulawesi Selatan Minggu sore, sekitar pukul 15.00 WITA.
Pemilik KM Prince Soya, Ali Sharaping mengatakan, meski terihat ada penumpukan di pelabuhan, namun jumlah penumpang yang tercatat hanya 1400 orang. Menurut Ali Sharping, jika dibandingkan dengan jumlah penumpang pada saat Lebaran tahun 2022 lalu, tidak ada peningkatan.
“Arus mudik Lebaran di tahun ini tidak sepeti arus mudik di tahun-tahun sebelumnya. Tidak banyak perubahan karena mungkin ekonomi kita masih dalam tahap perbaikan. Saya rasa begitu. Penambahan penumpang signifikan, enggak. Masih normal saja karena kalau melihat tahun yang lalu mungkin lebih banyak,” ujar Ali Sharaping.
Dari keterangan Kepala Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Samarinda, Letkol Mar Triyanto, arus balik yang menggunakan jasa Pelabuhan Samarinda masih belum mengalami peningkatan.
Adanya pembukaan rute baru dan banyaknya kapal yang melayani rute Samarinda-Parepare diduga menjadi penyebab minimnya jumlah penumpang yang akan balik ke kampung halaman.
“Ini kalau kita lihat yang nanti akan kita berangkatkan jam 2, ada penambahan jumlah penumpang daripada hari-hari biasa. Ini dengan kapasitas 1800 baru terisi 1400. Jadi memang tinggi Saudara-saudara kita yang akan balik atau nanti kembali lagi dalam tataran tinggi tapi masih wajar,” ujar Letkol Mar Triyanto.
KM Prince Soya kemudian berangkat paa pukul 14.00 WITA. Kapal penumpang ini akan menuju Pelabuhan Nusantara Parepare, Sulawesi Selatan. (Suriyatman)