Sport

Laga Perdana Piala Presiden 2022, Borneo FC Taklukan Madura United 1-0

KLIKSAMARINDA – Tim kebanggaan Kota Tepian, Borneo FC, mampu menunjukkan kualitas permainan dalam Turnamen Piala Presiden 2022 Groub B. Laga perdana pada Selasa malam, 14 Juni 2022, Borneo FC Samarinda mengalahkan Madura United 1-0.

Dalam laga yang berlangsung panas, sempat keributan antar pemain sempat terjadi pada menit ke-13 babak pertama. Saat itu, wasit tidak mengesahkan bola yang sudah mlewati garis gawang sebagai gol untuk kemenangan tuan rumah Borneo FC.

Sejumlah pemain Borneo FC memprotes keputusan wasit. Namun, protes itu mendapat perlawanan dari tim tamu yang mendukung keputusan wasit.

Aksi saling dorong antarpemain membuat official kedua kesebelasan menyerbu ke lapangan. Aksi saling dorong pun terjadi di sebelah kanan gawang Madura United.

Setelah berdiskusi beberapa menit, wasit memutuskan bola belum masuk ke gawang.

Berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, duel Borneo FC vs Madura United berkesudahan dengan skor 1-0. Gol Borneo FC tercipta pada laga ini dibukukan Jonathan Bustos (70′) melalui titik penalti.

Hasil ini membuat Borneo FC sukses memetik poin sempurna seusai mengalahkan Madura United. Borneo FC memimpin perolehan poin di group B.

Jalannya pertandingan berlangsung menarik. Kedua tim bermain terbuka dan saling serang.

Saat permainan baru berlangsung dua menit, penyerang Madura United Dodi Alexvan nyaris membubuhkan namanya di papan skor. Namun, tendangan yang dilesatkan dari luar kotak penalti tim tuan rumah masih bisa diamankan kiper Borneo, Angga Saputra.

Nyaris kebobolan membuat anak asuh Milomir Seslija bangkit dan langsung memegang penguasaan bola, Namun beberapa serangan yang dibangun masih bisa dipatahkan baris pertahanan lawan.

Hingga menit ke-21, tim tuan rumah mendapat beberapa peluang dari sepak pojok. Namun tak ada yang bersarang ke gawang MU yang dijaga Rendy OS.

Menit ke-25 berawal dari pelanggaran keras di luar kotak pinalti, Borneo FC Samarinda mendapat peluang emas lewat tendangan bebas. Sang eksekutor J Bustos melesatkan tendangan memantul.

Bola sempat lepas dari tangkapan Rendy persis di atas garis gawang sebelum bisa diamankan kembali dengan sempurna. Sehingga menuai polemik apakah bola tersebut sudah masuk ke gawang atau belum.

Setelah berdiskusi beberapa menit, wasit memutuskan bola belum masuk ke gawang.

Borneo FC memulai babak kedua dengan intensitas serangan yang tinggi. Enam menit babak kedua berlangsung, Pesut Etam mendapatkan peluang untuk membuka skor.

Kali ini datang dari Wildansyah yang sukses melepaskan heading memanfaatkan situasi set piece.

Namun sundulan mantan pemain Persib Bandung ini masih menyamping di sisi kiri gawang Madura United. Borneo FC dan Madura United di babak kedua saling menunjukkan strategi menyerang.

Laskar Sapeh Kerrab mendapatkan peluang untuk memecah kebuntuan pada menit ke-56. Namun sepakan yang dilepaskan Esteban Vizcarra masih dapat digagalkan kiper Madura United, Angga Saputra.

Memasuki menit ke-60, tempo pertandingan menurun. Alur perebutan bola berkutat di lapangan tengah. Rapatnya pertahanan Madura United membuat para pembain Borneo FC kesulitan masuk ke dalam kotak penalti lawan.

Anak asuh Milomir Seslija beberapa kali melepaskan tembakan dari luar kotak penalti untuk memecah deadlock. Pada menit ke-66, Borneo FC mendapatkan hadiah penalti setelah shot yang dilepaskan Ahmad Nur Hardianto mengenai tangan pemain Madura United di dalam kotak penalti.

Penalti yang dilakukan Jonathan Bustos pada menit ke-70 sukses mengubah skor menjadi 1-0. Tertinggal satu lesakan membuat Mdura United kembali menaikkan intensitas serangannya.

Hingga laga usai, skor 1-0 bertahan untuk kemenangan Pesut Etam. Kemenangan ini membuat Borneo FC Samarinda memimpin perolehan poin sementara dengan 3 poin diatas Rans Nusantara FC dan Barito Putra yang sama-sama memperoleh 1 poin.

Sementara Persija Jakarta belum memperoleh poin di posisi keempat dan Madura United menjadi juru kunci.

Susunan Pemain:

Borneo FC (4-3-3):
Angga, Diego Michiels, Javlon, Wildansyah, Hendro, Bustos, Kei, Leo Guntara, Sihran, Hardianto, Pato

Madura United (4-3-3):
Rendy, Cleberson, Dodi, Raditya, Adi Utama, Lulinha, Malik Risaldi, Rian, Beto, Vizcarra, Hugo Gomes. (Man)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button
DMCA.com Protection Status