DP3A Kukar Siap Luncurkan Mal Pelayanan Perempuan dan Anak

KLIKSAMARINDA – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP3A) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) bersiap menghadirkan terobosan baru dalam upaya memberikan layanan yang lebih terpadu bagi perempuan dan anak.
Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Khusus Anak (PP2KA), Marhaini, mengungkapkan rencana pembangunan Mal Pelayanan Perempuan dan Anak (MPPA) yang dijadwalkan rampung pada tahun 2024.
Menempati lokasi strategis di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Melayu, Kecamatan Tenggarong, MPPA diharapkan dapat segera beroperasi mulai bulan April 2024. Dengan catatan, tidak ada kendala yang menghambat proses persiapan.
“Kami optimis untuk menyelesaikan pembangunan MPPA dalam bulan ini, masih ada beberapa hal teknis yang perlu diselesaikan bersama dengan instansi terkait,” ungkap Marhaini, Jumat 26 April 2024.
Tujuan utama dari pendirian MPPA adalah memberikan layanan terpadu bagi korban kekerasan perempuan dan anak melalui bantuan tenaga psikolog.
Selain itu, MPPA juga akan dilibatkan dalam sosialisasi di tingkat desa, kelurahan, hingga sekolah-sekolah guna meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat tentang pentingnya perlindungan bagi perempuan dan anak.
Selanjutnya, DP3A juga berencana untuk mengembangkan sebuah website yang dapat diakses oleh masyarakat umum secara berkala, sebagai upaya antisipasi terhadap potensi kekerasan terhadap perempuan dan anak.
“Kami telah melakukan studi tiru di Yogyakarta untuk pembuatan website pembinaan dan pengaduan. Sehingga nantinya masyarakat bisa dengan mudah mengakses informasi dan melakukan pengaduan secara online,” jelas Marhaini.
Website tersebut akan menjadi sarana penting bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang tinggal di daerah terpencil dan sulit dijangkau.
“Kami berharap dengan adanya program ini, masyarakat Kukar dapat lebih mudah dalam mengatasi kasus-kasus kekerasan terhadap perempuan dan anak, serta memberikan perlindungan yang lebih baik bagi mereka yang rentan,” tutup Marhaini. (Adv/Diskominfo Kukar)