Ekbis

Pelatihan Montir Bengkel di Samarinda, Ada Juga Servis Murah

KLIKSAMARINDA – Setelah minggu lalu dengan Bimbingan teknis (Bimtek) Pengolahan Amplang, kembali Dinas Perindustrian kota Samarinda menggelar Bimtek Peningkatan Kualitas Bengkel pada tanggal 27-28 Agustus 2019 di Aula Kantor. Praktiknya pada tanggal 30-31 Agustus 2019 di Halaman Gedung Graha Ruhui Rahayu yang masuk dalam rangkaian acara Festival Ruhui Rahayu,

“Kembali kami gelar Bimtek. Setelah minggu lalu dengan tema pengolahan amplang, kali ini untuk bengkel yang layak bantu untuk ditingkatkan pengetahuannya selama dua hari serta untuk aplikasinya dengan mengadakan servis murah pada hari Jum’at dan Sabtu,” kata Muhammad Faisal, Kadis Perindustrian Kota Samarinda.

Sebanyak dua puluh orang dari 20 bengkel yang sudah diverifikasi dan masuk kategori layak bantu akan mengikuti kegiatan ini dengan narasumber yang kompeten.

“Kami bekerjasama dengan Honda dimana mereka akan membantu memberikan bimbingan teknis yang akan disampaikan langsung oleh kepala bengkel dealer dan koordinator instrukturnya serta manajemen bengkel oleh owner AHASS di Samarinda, kemudian untuk pelayanan servis murah dibantu tim khusus mereka juga,” lanjut Faisal.

Ada kejutan sekaligus dalam rangka merayakan hari ulang tahun kemerdekaan RI ke 74 tahun dengan semangat 45. Para peserta ini akan melaksanakan kegiatan servis murah hanya dengan membayar Rp45 ribu.

“Nanti ada paket heboh hanya dengan membayar Rp45 ribu, khusus untuk pengguna motor jenis bebek dan matic Honda, akan bisa memperoleh servis standart dan ganti oli lho,” ujar mantan kadis pariwisata ini.

Tapi, imbuh Faisal, jangan lupa buruan daftar dulu karena tentu saja terbatas motor yang dapat dilayani selama dua hari ini. Kalau tidak kebagian, kami mohon maaf karena kuota diperkirakan sekitar 100-an motor saja karena tenaga teknisi juga terbatas.

“Kami juga akan memberikan bantuan kepada bengkel yang jadi peserta bimtek berupa tool kits dan kompresor nantinya,” ujar Faisal mengakhiri. (rilis)

Back to top button
DMCA.com Protection Status