News

PT Pertamina EP Adopsi 3 Orangutan Dukung Pelestarian di Kalimantan

KLIKSAMARINDA – PT Pertamina EP (PEP) Tanjung Field, Sangasanga Field, dan Sangatta Field adopsi orangutan sebanyak 3 individu. Langkah ini menjadi bagian dari PT Pertamina EP dalam mendukung pelestarian orangutan di Kalimantan.

Adopsi orangutan sebanyak 3 individu itu antara lain bernama Feruza, Otan, dan Serge. Ketiga individu orangutan itu saat ini sedang dalam masa belajarnya di Sekolah Hutan.

Menurut General Manager Zona 9 PT Pertamina EP, Andre Wijanarko, adopsi orangutan itu merupakan bagian dari kegiatan CSR yang sejalan dengan upaya untuk pencapaian Tujuan Pembangungan Keberlanjutan atau Sustainable Development Goals (SDG).

“Yaitu tujuan 15: melindungi, merestorasi dan meningkatkan pemanfaatan berkelanjutan ekosistem daratan,” ungkap Andre Wijanarko usai menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Borneo Orangutan Survival Foundation (BOSF) dalam upaya melestarikan orangutan 17 September 2023.

Andre Wijanarko juga menyampaikan apresiasi kepada BOSF atas kerja sama yang dilakukan dengan Perusahaan.

“Kerja sama dengan BOSF ini sejalan dengan komitmen Perusahaan dalam menjaga keseimbangan antara kegiatan pengembangan produksi migas dan pemenuhan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL atau CSR) perusahaan, khususnya dalam bidang konservasi dan pelestarian keanekragaman hayati,” ujar Andre.

Perwakilan pihak BOSF Drh. Agus Iswanto menyebutkan bahwa Orangutan memiliki peran penting dalam membantu meregenerasi hutan yang dibutuhkan untuk menyeimbangkan hidup satwa lain di hutan.

“Kami berterima kasih bahwa Perusahaan sudah mengadopsi 3 individu orangutan di BOSF dan berharap kerjasama ini terus terjalin sehingga individu-individu ini bisa kita kembalikan ke hutan liar setelah program rehabilitasi,” lanjut Agus.

Setelah penandatanganan dilakukan, kegiatan dilanjutkan dengan penanaman beragam jenis pohon, seperti cempedak, kecapi, durian, dan rambai di area BOSF sebagai bentuk upaya pelestarian Orangutan melalui penyediaan sumber pangan bagi mereka. (*)

Back to top button
DMCA.com Protection Status