HDCI Kaltim Berbagi Takjil dan Bantuan di Bulan Ramadan
KLIKSAMARINDA – Sejumlah pengguna jalan yang melintas di Taman Samarendah Kota Samarinda langsung ikut antre di tepi jalan untuk mendapatkan paket takjil dari anggota dan pengurus Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) cabang Kalimantan Timur pada Sabtu, 23 Maret 2024.
Para pengguna jalan dan juga warga yang sedang berolahraga di Taman Samarendah terlihat cukup antusias berbaris dengan rapi di belakang mobil bak yang membawa ribuan takjil atau makanan untuk berbuka puasa yang disiapkan oleh pengurus HDCI.
Suwanto, pengurus HDCI Kutai Kartanegara, mengaku terkejut dengan antusiasme masyarakat dan pengguna jalan di Awang Long atau tepatnya di Taman Samarenda.
“Merasakan sangat terharu dan sangat senang bangga lihat antusias warga masyarakat untuk mendapatkan takjil, dan kami merasa senang juga bisa berbagi dengan sesama kita untuk menjalin silaturahmi,” ungkapnya.
Sementara itu, Agus Sahlan, Ketua HDCI Samarinda, mengatakan bahwa kegiatan berbagi takjil ini merupakan agenda tahunan bersama pengurus dan anggota HDCI. Kegiatan “Road Berbagi” selanjutnya terjadwal di beberapa titik di Kota Samarinda.
“HDCI Berbagi, yakni membagikan paket sembako dan uang tunai kepada para penghapal Alquran yang berada di pesantren di tiga titik di Kota Samarinda,” jelas Agus Sahlan.
“Berbagi di bulan Ramadhan memang biasa kami lakukan di setiap bulan Ramadhan. Di sini, biasanya kami melakukan charity apa di bulan Ramadhan. Sumbangan yang kami berikan adalah beras, gula, minyak, dan lain-lain. Kita biasanya ada tim yang kita suruh survei, nanti dari hasil survei, mereka kita pilih mana yang layak menerima bantuan dari kami,” tambahnya.
Selain di Samarinda, HDCI Kalimantan Timur juga akan membantu atau menyerahkan takjil dan paket sembako bagi para hafiz Quran yang ada di Kalimantan Timur.
Kegiatan berbagi ini merupakan bentuk kepedulian HDCI Kalimantan Timur terhadap sesama di bulan suci Ramadhan.
Dengan membagikan takjil dan bantuan sembako, HDCI berharap dapat membantu meringankan beban masyarakat dan menjalin silaturahmi yang lebih erat. (Suriyatman)