Parlementaria

Dewan Samarinda Ajak Lestarikan Seni Warisan Budaya

KLIKSAMARINDA – Di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) terdapat pelbagai budaya warisan leluhur. Sifat budaya tersebut heterogen karena merupakan warisan dari para penduduk yang ada di Samarinda yang mewakili keanekaragaman budaya di Indonesia secara umum.

Demi menunjang pelestarian budaya dan seni warisan leluhur, perlu adanya upaya nyata untuk tetap mempertahankan budaya yang kaya akan ragam tersebut. Misal, melalui pembelajaran intensif dan pendidikan seni budaya warisan leluhur di masyarakat Kota Tepian.

Pengenalan dan pembelajaran akan seni budaya warisan leluhur tersebut menjadi perhatian tersendiri bagi anggota DPRD Samarinda, Sutrisno. Menurut Sutrisno, Indonesia telah lama menjadi wilayah kepulauan yang terkenal dengan nama Nusantara bersama keragaman budayanya.

Keragaman seni dan budaya tersebut terbentang dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas hingga Pulau Rote.

Karena itu, menurut Sutrisno, baik pemerintah maupun masyarakat pada umumnya, perlu menyiasati agar seni budaya warisan leluhur tersebut tetap bertahan hingga masa yang akan datang.

Sutrisno yang kerap mendatangi kelompok-kelompok seni budaya secara rutin di Samrainda ini mengusulkan agar pendidikan seni budaya warisan leluhur tersebut mulai dilakukan sejak dini kepada anak-anak.

Tujuannya agar seni budaya warisan leluhur memeliki penerus yang dapat konsisten memelihara aset bangsa tersebut.

“Indonesia dari zaman dahulu sudah terkenal memiliki berbagai macam seni budaya dari berbagai penjuru Nusantara. Mari kita ajari anak-anak kita untuk lebih mengenal dan melestarikan kesenian dan budaya warisan leluhur,” ujar Sutrisno 3 November 2020. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Check Also
Close
Back to top button
error: Maaf Konten Diproteksi oleh Sistem !! Sila hubungi redaksi melalui email kliksamarinda.@gmail.com
DMCA.com Protection Status