News

BREAKING NEWS: DLH Samarinda Bikin Terobosan Lagi, Nurrahmani: Pendatang Harus Komitmen Jaga Lingkungan

KLIKSAMARINDA – Pelbagai terobosan untuk menanggulangi sampah terus diupayakan Dinas Lingkungan Hidup Kota Samarinda. Teranyar, program yang akan diimplementasikan adalah regulasi khusus untuk para pendatang di Kota Tepian.

Kepala DLH Kota Samarinda, Nurrahmani, menjelaskan, gagasan ini sejatinya sederhana; para pendatang diminta untuk berkomitmen serius untuk menjaga lingkungan di sekitar tempat tinggalnya. Pun, mereka juga diminta untuk patuh membuang sampah, baik waktu maupun lokasi pembuangannya.

“Ada gagasan untuk pendatang di Samarinda agar menandatangani komitmen menjaga lingkungan dan membuang sampah pada waktu dan tempat yang tepat. Kami rencananya akan menggandeng Disdukcapil (Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil, Red.) Samarinda agar bisa mendukung program ini,” ujar Nurrahmani, saat diwawancara Klik Samarinda, Selasa 25 Februari 2020, disela peringatan Hari Peduli Sampah Nasional 2020, pagi tadi. (*)

Back to top button
DMCA.com Protection Status