Ananda Minta Kota Samarinda Terus Berbenah

KLIKSAMARINDA – Masih banyak pekerjaan rumah yang belum diselesaikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda hingga saat ini. Terutama di usia Kota Samarinda ke-355 tahun dan Pemerintah Kota Samarinda ke-63 tahun ini.
Pekerjaan rumah Pemkot Samarinda itu mulai dari pembangunan infrastruktur hingga fasilitas-fasilitas pendukung lain yang seharusnya bisa dinikmati masyarakat.
Kendati begitu, Anggota DPRD Kaltim, Ananda Emira Moeis, bersyukur atas pencapaian-pencapaian yang sudah diraih dan dipertahankan Pemerintah Kota Samarinda selama ini.
Namun, Ananda mengingatkan, agar Pemkot Samarinda bisa terus berbenah dan mengevaluasi kinerja jajarannya.
Harapannya, rencana pembangunan Kota Samarinda yang telah disepakati antara eksekutif bersama legislatif bisa terealisasi dan berjalan lancar di tahun 2023 ini. Jika semua terealisasi, maka masyarakat bisa menikmatinya.
Mereka pun akan merasa nyaman di kota yang dipimpin Wali Kota Andi Harun dan Wakil Wali Kota Rusmadi itu.
“Pastinya kita bersyukur karena Kota Samarinda sudah berusia ke-355 tahun dan Pemerintah Kota Samarinda ke-66 tahun. Kalau dibilang kurang, pasti ada kekurangannya. Namun mari sama-sama saling berbenah untuk Samarinda sebagai Pusat Peradaban,” ujar Ananda, ditemui Sabtu, 21 Januari 2023 lalu.
Dalam kesempatan itu, Ananda Emira Moeis berpesan agar semua pihak bisa saling menjaga satu sama lain memberikan rasa aman dan nyaman di Kota Tercinta, Samarinda.
“Saya mengajak semuanya baik itu dari pemerintah ataupun tokoh masyarakat ayo untuk bersama-sama menjaga kota kita supaya aman, nyaman, rukun dan guyub,” pinta perempuan kelahiran Jakarta itu di Jalan Muhammad Said Gang 10, Kelurahan Lok Bahu Kecamatan Sungai Kunjang, Kota Samarinda.
Menurutnya, pembangunan akan mudah dan cepat terlaksana apabila masyarakat Kota Samarinda bisa hidup rukun dan guyub.
“Kalau masyarakat mau hidup rukun dan guyub, maka pembangunan akan lebih mudah bahkan bisa cepat terlaksana dan selesai,” beber politikus muda asal Samarinda ini.
Ananda mengakui seluruh upaya pembangunan Kota Samarinda selama ini bertujuan untuk seluruh kepentingan masyarakatnya.
“Kota Samarinda yang selalu menjadi kebanggaan saya. Kota yang selalu bikin saya ingin selalu pulang. Lagi di luar kota, baru dua hari langsung pengen pulang. Semoga ke depan, masyarakat Kota Tepian makin merasa nyaman, aman, damai dan sejahtera,” harap Sekretaris DPD PDI Perjuangan Kaltim itu. (Dya/Adv/DPRDKaltim)